STISIP BANTEN RAYA JALIN KERJASAMA TRI DHARMA PERGURUAN TINGGI DENGAN DPMD KABUPATEN LEBAK

PANDEGLANG, – Perjanjian Kerjasama (PKS) STISIP Banten Raya dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Lebak terkait penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang meliputi Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. Kesepakatan ini dikuatkan dengan Perjanjian Kerjasama yang ditandatangani Drs. H. Babay Imroni, M.Si selaku Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lebak dan Dr. Nasir, S.P., M.P selaku Ketua STISIP Banten Raya.

Acara penandatanganan berlangsung di Kantor DPMD Kabupaten Lebak pada Jum’at, (12/11) dihadiri Kabid Pembinaan Penataan dan Sarana Prasarana Desa, Suparman, S.Sos.,MA, Kabid Pembinaan Pemberdayaan Lembaga, Drs. Rifai, MM dan Kepala LPPM STISIP Banten Raya Muhamad Jafar AW, M.Si. Acara penandatanganan Perjanjian Kerjasama ini dihadiri jajaran Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa juga jajaran dari STISIP Banten Raya. Dengan adanya perjanjian kerjasama yang dijalin tersebut, diharapkan dapat menjadi landasan berbagai program Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

Pada kesempatan tersebut Ketua STISIP Banten Raya, Dr. Nasir, S.P., M.P memberikan pidato singkat. Beliau menyampaikan terima kasih banyak atas kesempatan dan kerjasama dalam mensukseskan program Tri Dharma Perguruan Tinggi serta pentingnya silaturahmi antar institusi Perguruan Tinggi dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lebak.

Setelah itu, dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lebak, Drs. H. Babay Imroni, M.Si yang menyampaikan keterbukaan masyarakat atau Pemerintahan Desa yang ada di Kabupaten Lebak dalam melakukan kerjasama dengan berbagai pihak, salah satunya dengan Perguruan Tinggi STISIP Banten Raya.

Beliau berharap kerjasama ini dapat terus terjalin seiring dengan kebijakan Menteri Pendidikan saat ini yang mengusung Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka yang syarat akan progam internship atau pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Isi inti dari draf Perjanjian kerjasama ada beberapa poin, diantaranya

  1. Pemberdayaan Mahasiswa dalam Kegiatan Kuliah Kerja Masyarakat (KKM), Praktek Kerja Lapangan (PKL), magang atau kegiatan kemahasiswaan lainnya.
  2. Peningkatan kapasitas aparatur perangkat Desa melalui workshop, bimbingan teknis dan kegiatan pendampingan lainnya.
  3. Peningkatan pendidikan aparatur desa pada jenjang sarjana.
  4. Pendampingan percepatan pembangunan ekonomi masyarakat desa berbasis pemberdayaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).
Facebook
Twitter
WhatsApp

FORM

1. Pendaftaran Seminar Proposal

2. Pendaftaran Sidang SKRIPSI

JADWAL KULIAH

Awal Semester Ganjil 2022/2023

Awal Semester Genap 2022/2023

KALENDER AKADEMIK

TA. 2023/2024

SIAKAD ONLINE

SISTEM INFORMASI AKADEMIK

Pelayanan Bidang Akademik

Non Akademik

PUBLIKASI KAMPUS

MPM STISIP BANTEN RAYA BESERTA BEM, DPM GELAR SIDANG ISTIMEWA BENTUK KPUM

Posted In Kemahasiswaan
PANDEGLANG, – Majelis Permusyawaratan Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP)
Sabtu, 4 Mei 2024

BADAN KESBANGPOL PROVINSI BANTEN BERSINERGI DENGAN STISIP BANTEN RAYA, BAHAS PENERBITAN SURAT

Posted In Lembaga
PANDEGLANG. – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Banten bersinergi dengan
Selasa, 30 April 2024

PROGRAM PERGURUAN TINGGI MANDIRI GOTONG ROYONG MEMBANGUN DESA (PTMGRMD)

Posted In Kemahasiswaan, Lembaga, Pengabdian Masyarakat
Pandeglang, – Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Banten Raya mengirimkan lima
Jumat, 23 Februari 2024
1 2 3 4 5 20

KAPPEMI. Jurnal : Kajian Administrasi, Politik dan Pemerintahan Indoneisa diterbitkan oleh Sekoloah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Banten Raya bekerjasama dengan IAPA  (Indonesian Association for Public Administration) dan KAPSIPI (Kesatuan Program Studi Ilmu Pemerintahan Indonesia) sebagai revier, tujuan utamanya untuk menyebarkan kritik dan analisis asli dari peneliti dan praktisi akademis tentang berbagai kajian Admnistrasi Publik, Politik dan Pemerintahan Indoneisa. Tulisan tersebut diterbitkan setelah melalui proses peer-review dengan memberikan analisis eksklusif dari berbagai sudut pandang.

PENERIMAAN MAHASISWA BARU TA. 2023 - 2024

ILMU ADMINISTRASI PUBLIK & ILMU PEMERINTAHAN

1. Membayar Biaya Pendaftaran Sebesar Rp. 150.000 2. Mengisi Formulir Pendaftaran 3. Melampirkan 2 lembar fotocopy & Softcopy ijazah dan SKHUN SLTA/sederajat yang di legalisir 4. Melampirkan fotocopy & Softcopy Kartu Keluarga, KTP 1 lembar 5. Melampirkan pass photo berwarna ukuran 3 x 4 dan 4 x 6 (masing-masing 2 lembar, pakaian kemeja warna putih dan Backround Merah) 6. Surat Pindahan, Transkip Nilai PT Asal (Khusus Mahasiswa Pindahan) 7. Fotocopy KIP (Kartu Indonesia Pintar)

JADWAL PENDAFTARAN

GELOMBANG I - 1 Februari 2023 s.d 02 Juni 2023

GELOMBANG II - 04 Juni 2021 s.d 08 September 2023

KONTAK PERSON PMB

Drs. Nazmudin (085691471585) Darla Effendi, S.Pd (081290424897) Ahmad Toni, S.Sos (0813 1992 9940) Nita Suryaningsih, S.Kom (08777 297 4430)

Sekretariatan

FORM SEMINAR PROPOSAL 2022

form sidang skripsi 2022

KALENDER AKADEMIK 2023/2024

Loading...